Just A review From me: [MOVIE] Voldermort : Origins of the Heir Review

Thursday, February 1, 2018

[MOVIE] Voldermort : Origins of the Heir Review




Prolog


  Ada banyak cara untuk mengapresiasi sebuah karya, mulai dari membeli pernak-pernik official, membuat fan fiction , atau memberikan review baik/buruknya karya tersebut, sayangnya review "jaman now" kebanyakan didominasi oleh mereka yang menggunakan pendekatan berbeda demi sebuah "panjat sosial"..




  Tapi bagi saya sendiri, 2 bentuk apresiasi tertinggi para fans adalah cosplay (mendandani diri sendiri agar serupa dengan tokoh fiksi) dan Fan Film (membuat film non-komersial berdasarkan karya tersebut)

  Dan kali ini saya akan membahas "Voldermort : Origins of the Heir", sebuah fan film dari franchise terkenal "Harry Potter" karangan J.K Rowling, fan film ini dibuat oleh Gianmaria Pezzato dan Stefano Prestia dengan menggunakan nama samaran Tryangle film. Film ini awalnya menggalang dana melalui kickstarter, tapi dihentikan di tengah jalan oleh Warner Bros karena fan film tidak boleh bersifat komersil. Meski tergolong low budget tapi akhirnya fan film ini dirilis dan dapat anda tonton melalui Youtube secara Gratis.


 Sebagai fan film, Origins of the Heir bisa dibilang singkat, padat, dan membingungkan (terutama bagi para fans berat Harry Potter). Tapi mau bagaimana lagi, fan film ini low budget dan gratis XD.


Story


  Seorang Auror bernama Grisha McLaggen menyusup ke dalam markas Auror di Soviet untuk mengambil sebuah barang yang disimpan di sana. Sayangnya Grisha tertangkap dan diinterogasi menggunakan Veritaserum (serum kejujuran). Dan disinilah masa lalu Grisha dan 3 orang temannya diungkap.

  Saat masih bersekolah di Hogwart, Grisha dan 3 orang temannya (Wiglaf, Tom, dan Lazarus) adalah keturunan langsung dari 4 orang pendiri Hogwart (Godric Gryffindor, Helga Hufflepuff, Rowena Ravenclaw, dan Salazar Slytherin) yang dianggap sudah punah. Mereka ber-4 bersumpah untuk menemukan harta peninggalan keluarga mereka yang hilang selama bertahun-tahun. Tapi menjelang kelulusan Tom dan Wiglaf, hubungan mereka ber-4 menjadi retak karena Tom memilih untuk membuang ke-3 orang temannya.

  Di masa sekarang, Lazarus dan Wiglaf dibunuh oleh seseorang, dan benda yang dicari Grisha di markas Soviet diyakini sedang dicari oleh si pembunuh. Dan benda tersebut adalah.......

  Buku Harian Tom Marvolo Riddle a.k.a Horcrux!!!

  Dan twist yang akan diberikan film ini cukup mengejutkan!!!

  Untuk ukuran film yang berdurasi < 1 jam, fan film ini lebih banyak didominasi aksi percakapan tokoh-tokoh yang ada tapi minim latar belakang mereka, ada porsi action meski sedikit dan terlihat "aneh" karena memakai sudut pandang orang pertama. Dan juga terlihat jelas film ini memakai dubbing yang malah membuat dialog dalam film ini terkesan kaku dan tidak sinkron dengan gerakan mulut yang ada.

  Tapi untuk ukuran fan film bisa dibilang film ini "niat banget" dan wajib ditonton untuk para fans Harry Potter meskipun fans berat akan dengan mudah melihat berbagai keganjilan dalam film ini.


Characters



(dari kiri ke kanan : Tom Riddle, Lazarus , Wiglaf, dan Grisha)

Tom Marvolo Riddle (Stefano Rossi)


  Penyihir berbakat yang nantinya akan menjadi sosok yang paling ditakuti dalam dunia sihir. Di film ini diceritakan bahwa Tom ingin menemukan berbagai peninggalan para pendiri Hogwart dan berteman dengan 3 orang yang ternyata adalah keturunan para pendiri Hogwart, sayang hubungan mereka retak karena Tom terlibat argumen dengan Wiglaf dan memilih menjauh dari mereka.

  Setelah lulus dari Hogwart Tom berniat menjadi guru Defence Againts The Dark Arts (ironis bukan ???) tapi ditolak karena kurang pengalaman, akhirnya Tom memilih untuk bekerja di Borgin dan Burkes, toko antik di Knockturn Alley yang terkenal sebagai "pasar gelap" guna mencari info tentang peninggalan para pendiri Hogwart.

Lazarus Smith (Andrea Bonfanti)


  Penerus Helga Hufflepuff yang jatuh cinta kepada Grisha dan berniat menikahinya jika dia menjadi penyihir terkuat di dunia. Nantinya dia akan memiliki info tentang salah satu peninggalan keluarganya yaitu Piala Helga Hufflepuff yang akan dia titipkan pada bibinya yaitu Hepzibah Smith.

Wiglaf Sigurdsson (Andrea Deanisi)


  Penerus Rowena Ravenclaw dan tergolong penyihir yang kuat setelah Tom, tidak ada info lebih lanjut dari karakter ini.

Grisha McLaggen (Maddalena Orcali)


  Penerus Godric Gryffindor yang jatuh cinta kepada Tom, dia meyakini Tom adalah orang yang membunuh Lazarus dan Wiglaf, hal ini membuat Grisha nekat menyusup ke kantor Auror di Soviet demi mencari buku harian Tom yang Grisha percaya dapat digunakan untuk menyadarkan diri Tom.

  Tapi apakah hanya itu alasan Grisha mencari buku harian itu sampai sejauh ini ???

Sejarah Singkat Tom Marvolo Riddle a.k.a Lord Voldermort



  Tom Marvolo Riddle adalah Mud Blood (1/2 penyihir, 1/2 manusia) yang terlahir dari pasangan Tom dan Merope Riddle, Merope sendiri menggunakan Love Potion agar Tom mencintai dirinya tapi saat efek ramuan itu berakhir Tom memilih untuk meninggalkan Merope yang sedang hamil. Merope sendiri ternyata sengaja tidak menambah dosis Love Potion itu lagi karena dia yakin Tom akan mencintai dirinya secara natural, sungguh sebuah keputusan yang bodoh. Merode sendiri meninggal setelah melahirkan Tom dan membuat Tom harus dikirim ke panti asuhan.

  Menghabiskan masa kecil dalam kesendirian, Tom akhirnya ditemui oleh Albus Dumbledore yang memberitahu bahwa dia adalah seorang penyihir dan mengajaknya bersekolah di Hogwart.

  Di Hogwart sendiri Tom adalah murid berbakat dan memiliki banyak prestasi "menarik", salah satunya adalah membuka Chamber Of Secret dan mempelajari tentang Horcrux, sihir terlarang yang dapat membelah jiwa pemakainya ke dalam beberapa benda agar bisa hidup abadi.

  Setelah lulus dari Hogwart, Tom bekerja di Borgin and Burkes dan berteman dengan Hepzibah Smith, keturunan Helga Hufflepuff yang memiliki 2 peninggalan pendiri Hogwart yaitu piala Hufflepuff dan kalung Slytherin, Tom akhirnya membunuh Hepzibah agar bisa mencuri 2 benda ini.

  Selama 10 tahun Tom menghilang dan semakin terjerumus dalam sihir hitam, dia bahkan mengganti namanya menjadi Lord Voldermort dan memulai perang di dunia sihir (First Wizarding War), Voldermort terlihat tidak bisa dihentikan. Sampai sebuah ramalan muncul dan mengatakan bahwa Voldermort akan kalah oleh seorang anak (sebenarnya ada 2 anak yaitu Harry Potter dan Neville Longbottom).

  Voldermort mengalami "kekalahan" saat dia gagal membunuh Harry Potter dikarenakan sihir putih yang dibuat dengan nyawa ibunya, secara tidak sengaja hal ini membuat tubuh Voldermort rusak dan menjadikan Harry sebagai Horcrux.

  Sisanya berlanjut dalam 7 novel dan 8 film Harry Potter yang pastinya sudah diketahui oleh semua orang XD.


Conclusion


Sebuah fan film bagus yang patut ditonton oleh para fans Harry Potter meskipun memiliki banyak plot hole. Anggap saja sebagai pemanasan sebelum sequel Fantastic Beast yang akan hadir pada tahun ini.

My Score

Gak Ada, karena....

  • jahat sekali jika memberikan penilaian dalam bentuk angka untuk sebuah karya unofficial
  • gratis untuk ditonton, siapa sih yang tidak suka dengan kata ini XD


temukan review lainnya di SINI

2 comments:

  1. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  2. Kontennya keren bro. Enjoy banget baca tulisan n review nya.

    ReplyDelete