Just A review From me: [ISENG] Bekal Sebelum "Infinity War"

Sunday, April 22, 2018

[ISENG] Bekal Sebelum "Infinity War"



Prolog


  Avengers : Infinity War sudah semakin dekat (tinggal 3 hari hari!!!), apakah anda sudah siap dengan film yang paling dinantikan tahun ini dan disebut-sebut menjadi puncak dari Marvel Cinematic Universe (MCU) ???




  Ada banyak cara untuk "mempersiapkan diri" sebelum menonton film ini, cara yang paling mudah adalah menonton ulang semua film MCU yang sudah ada (total 18 film, belum termasuk TV Series). Jika anda malas anda juga dapat membaca beberapa review film MCU yang ada di blog ini XD.



(hayoo sudah nonton yang mana saja XD ???)

  Saya sendiri memilih untuk tidak menonton ulang dengan alasan tidak ingin terlalu hype dan mengulangi (beberapa) kesalahan di masa lalu dengan memberikan nilai tinggi untuk film Avengers : Age Of Ultron (sekedar iklan buat Civil War + Ultron sangat Cupu) dan Captain America : Civil War (Perang kok Tawuran ???), dengan tidak terlalu hype saya berharap nantinya dapat menilai film Infinity War dengan lebih adil.

  Tapi tetap saja Infinity War adalah puncak dari semua film MCU dan membutuhkan banyak pengetahuan dunia MCU agar nantinya tidak bingung. Untuk mengatasi hal ini saya beralih ke media lain yaitu komik "Infinity War Prelude 01 dan 02" yang selain menjadi "jembatan penghubung" sebelum Infinity War juga memberikan rangkuman singkat tentang beberapa kejadian penting yang ada di dunia MCU.



(Bekal Saya Untuk Infinity War)

  Jadi postingan kali ini akan berisi 2 pembahasan yaitu pembahasan komik Infinity War Prelude dan prediksi/spoiler yang saya kumpulkan dari berbagai sumber, jadi hati-hati saja buat yang alergi sama spoiler XD.

Nasib Anggota Avengers Setelah Civil War


  Akhir dari Captain America : Civil War membuat para anggota Avenger terpecah dan terbagi menjadi 2 kubu (Captain America dan Iron Man), berikut adalah nasib mereka setelah Civil War selesai.

  Steve Rogers dan Bucky Barnes diundang oleh T'Challa ke Wakanda untuk menghilangkan pengaruh Hydra yang ada dalam otak Bucky, adegan ini sendiri sudah ada dalam post credit kedua dari Civil War.


  Tambahan yang ada adalah orang yang bertanggung jawab untuk perawatan Bucky adalah Shuri, adik T'challa yang disebut-sebut lebih pintar dari Tony Stark (silahkan tonton Black Panther jika anda tidak percaya XD). Proses pemulihan ingatan ini ternyata membutuhkan cukup lama (bulanan).


  Steve Rogers membebaskan para anggota Avengers (Clint Barton, Wanda Maximoff, Scott Lang, dan Sam Wilson) yang ditangkap karena ulahnya.


  Hawkeye dan Scott memilih untuk kembali ke keluarganya masing-masing.


  Wanda memilih tinggal di sebuah tempat untuk menemui "seseorang" alias Vision yang sekarang sudah mampu mengubah wujudnya menjadi manusia.



  Steve Rogers beserta Sam dan Natasha (Black Widow) berkeliling dunia sambil memburu mereka yang menggunakan teknologi alien Chitauri sebagai senjata, saat ini mereka berada di Syria dan akan menuju Lebanon.


  Bagaimana dengan Tony Stark ??? dia mulai menyadari semua kesalahannya tapi belum berniat berbaikan dengan Steve (anggap saja Tony masih malu-malu XD). Untuk menebus semua itu Tony merancang kostum baru untuk Spider-man dan Iron Man agar kedepannya nanti dia bisa lebih siap.



Bincang-bincang Dengan Sang Sorcerer Supreme



  Volume 2 komik ini berisi perbincangan Dr Stephen Strange dengan Wong dalam membahas kejadian di dunia MCU yang memiliki hubungan dengan Infinity Stones yang pastinya sudah akrab di mata para fans MCU (baca : saya malas menulis ulang XD).

  Sayangnya perbincangan mereka berdua terganggu karena Wong mendeteksi adanya 2 "tamu" tidak dikenal yang menuju bumi yaitu Thor dan Loki (salah satu adegan yang ada di film Thor Ragnarok).

  Penasaran mengapa Dr Strange menyiksa Loki dengan cara membuatnya jatuh selama 30 menit ??? itu semua karena Strange menganggap Loki adalah individu berbahaya karena sudah pernah berinteraksi dengan 2 Infinity Stones. Tapi tetap saja adegan ini terlihat sangat konyol XD.



(aduh kasihan....)

  Setelah membereskan Thor dan Loki, Strange kembali ke tempat Wong dan mendiskusikan Soul Stone yang lokasinya sampai saat ini tidak diketahui. Wong sendiri tidak tahu banyak tentang Soul Stone tapi merasa jika Soul Stone memiliki potensi untuk menjadi ANCAMAN TERBESAR alias paling berbahaya dari semua Infinity Stones!!!.



Lokasi 5 Infinity Stones Saat Ini



Saat ini 5 Infinity Stones yang sudah ada berada di :

  • Power Stone : di Nova Corps yang dijaga ketat
  • Time Stone : di pakai Dr Strange
  • Reality Stone : ditangan Taneleer Tivan a.k.a The Collector
  • Mind Stone : di kening Vision
  • Space Stone : di Loki setelah kejadian dalam Thor : Ragnarok
  • Soul Stone : belum diketahui

==========================================================

==========================================================

==========================================================

==========================================================

SPOILER AREA!!!!


  Tulisan di bawah ini pada dasarnya hanya sekedar prediksi / teori fans belaka tetapi memiliki dasar yang "cukup" kuat jadi berhati-hatilah dalam mencerna beberapa info dibawah ini karena mungkin dapat membuat anda kaget.

  Saya sendiri merasa jika kebanyakan Netizen dari Indonesia masih memakan mentah-mentah berbagai fan theory yang ada di internet dan dengan bangga memamerkannya seakan-akan merekalah yang paling benar, yang paling "pasaran" saat ini adalah Soul Stone berada di mata Heimdall atau di meteor Vibranium yang jatuh di Wakanda. Mungkin anda sendiri sudah muak dengan 2 fan theory ini (apalagi jika ditambah caption "sampah" ala netizen dari wkwk land XD).

  Tapi jangan salah, saya sendiri pernah merasakan seperti mereka (memakan mentah-mentah "hoax" yang saya dapat di internet) yaitu percaya jika Arashi adalah kakak Naruto dan Hokage ke-4 adalah pemimpin dari Akatsuki (ketahuan deh jadulnya generasi saya XD).

  Jadi , untuk pengingat bagi mereka yang suka dengan fan theory (termasuk saya XD).


Lokasi Soul Stone


  Karena Wong mengatakan jika Soul Stone memiliki potensi untuk menjadi ANCAMAN terbesar, bagaimana jika saya menambahkan sedikit logika dari game RPG untuk lokasi batu akik ini yaitu :

  • lokasinya berada di tempat tersembunyi (di luar bumi / dimensi lain)
  • lokasi Soul Stone baru diketahui jika 5 infinity stones lainnya sudah dikumpulkan (bayangkan 5 Infinity Stones menjadi kompas demi Soul Stone XD)
  • butuh syarat khusus untuk memakai Soul Stone (karena soul = jiwa, mungkin pemakainya harus mengorbankan jiwa seseorang ???)
  • Thanos sudah memiliki Soul Stone tapi belum bisa memakainya

  Untuk teori yang lebih masuk akal dapat dilihat dalam komik prelude dimana saat Wong mengatakan jika Soul Stone itu berbahaya gambar menyorot ke sebuah buku dengan gambar 3 planet dimana salah satunya memiliki cincin.


  Hmmmmmmm.....

  Planet dengan cincin di galaksi bima sakti itu cuma Saturnus, Saturnus memiliki 7 bulan yaitu Mimas, Encedalus, Tethys, Dione, Rhea, TITAN, dan Lapetus.

  Tunggu dulu, bukannya planet asal Thanos itu......

XD XD XD

Timeline Phase 3 Yang Cukup Membingungkan



  Phase 3 dari MCU ternyata memiliki Timeline yang cukup rumit seperti yang bisa anda lihat dari gambar di atas. Tapi yang paling jelas adalah GOTG Vol 2 memiliki setting 4 tahun sebelum Civil War. Hal ini terbukti dengan pertumbuhan Baby Groot yang sekarang menjadi remaja.

  Hal menarik lainnya dapat dilihat dalam Spider-man : Homecoming dimana ada tulisan "8 Years After" setelah film Avenger berakhir dimana menurut easter egg pada serial Daredevil menyiratkan jika film Avengers bersetting pada tahun 2012, tentu hal ini membuat timeline MCU menjadi "hancur" jika Spider-man bersetting 8 tahun setelah Avengers. Hal ini sendiri masih menjadi "debat panas" sampai saat ini dan menjadi salah satu senjata pamungkas hater untuk menyerang MCU. Sebenarnya hal ini bisa dihindari jika kita TIDAK menganggap TV Series MCU memiliki koneksi (sayangnya hal ini sulit dilakukan karena banyaknya easter egg di dalamnya) dengan film layar lebar.



(jadi mana yang benar ???)

  Awalnya saya pikir ini semua kesalahan, tapi versi DVD/Blue-ray dari Spider-man Homecoming tetap mencantumkan angka 8 tahun, apakah ini sebuah kesalahan atau sebuah "rencana" licik (baca : retcon) untuk masa depan dari MCU ???

Avenger Terkuat Versi Saya


  Hulk sering dianggap sebagai anggota Avengers terkuat karena tidak bisa dikontrol, tapi Thor terlihat mampu menggeser posisi Hulk setelah kejadian dalam Thor : Ragnarok. Bagaimana dengan anda sendiri, pilih Hulk atau Thor ???

  Saya sendiri memiliki pendapat lain dengan alasan yang cukup logis yaitu Dr. Stephen Strange karena selain pintar + mau belajar, Strenge juga sudah mengalami sebuah kejadian menarik yang terjadi dalam filmnya yaitu .....



(Dormammu, I've come To Bargain)


  Adegan yang dianggap "konyol" dimana Strange memutar balik waktu berulang-ulang (Time Loop) untuk membuat kesal Dormammu meskipun harus mati berkali-kali ini memiliki arti berbeda jika anda cukup akrab dengan konsep time loop (mengalami kejadian yang sama berulang-ulang).

  Dalam film-film bertema time loop (Happy Death Day contohnya), kejadian ini membuat karakter yang ada menjadi terlatih dan lebih waspada dalam menentukan tindakan, hasil akhirnya adalah secara tidak langsung membuat karakter menjadi kuat karena secara mental dia sudah mengalami hari yang sama dengan hasil yang berbeda.

  Kembali ke Dr Strange, dia sendiri memang tetap mati di tangan Dormammu, tapi setiap proses "mati"-nya berbeda dengan sebelumnya yang menandakan jika Strange selalu mencoba pilihan lain meskipun hasilnya tetap sama, secara tidak langsung juga hal ini membuat ilmu sihirnya mengalami peningkatan.

  Buktinya dapat dilihat di Thor Ragnarok dimana Dr Strange mampu melakukan hal "ajaib" yang mampu membuat Thor kagum sekaligus mampu menjahili Loki XD.

  Jadi maaf saja, saya tidak percaya jika sang Sorcerer Supreme mampu didesak oleh salah satu anak buah Thanos (Ebony Maw), pasti Dr Strange punya rencana lain dalam adegan ini XD.

Musuh Terbesar Saat Ini : SPOILER


  Jika anda benci Spoiler maka solusinya mudah yaitu "Jangan Gunakan Internet untuk beberapa hari/minggu". Jika tidak bisa melakukan itu maka selamat "Anda sudah membohongi diri anda sendiri".

  Sebagai film yang paling ditunggu-tunggu tahun ini tentunya Infinity War memiliki banyak cara untuk berpromosi, dan tidak sedikit promosi yang mereka lakukan memiliki sedikit spoiler yang mungkin bisa merusak hidup anda XD.

  Selain trailer dan TV-Spot, Spoiler terbesar dapat dilihat dari berbagai mainan yang (tentu saja) sudah selesai diproduksi sebelum film ini dirilis, dan yang paling menyita perhatian adalah 2 mainan ini.


  Yang pertama ditujukan untuk anda yang penasaran siapa yang menggunakan Hulkbuster XD dan yang kedua adalah senjata baru untuk Thor (Stormbreaker) yang baru saja kehilangan palu tercintanya (Mjolnir). Jika anda jeli mungkin anda bisa menemukan keanehan dalam gagang senjata terbaru milik Thor ini XD, apakah si "gamer" memiliki peran dalam pembuatan senjata ini ???

  Sedangkan di balik layar, sutradara Infinity War Russo Brother sampai meminta fans untuk menutup mulut dengan aksi #thanosdemandyoursilence, bahkan mereka sampai memberi script palsu kepada Tom Holland dan Mark Ruffalo karena mereka berdua terkenal sering memberi spoiler baik sengaja ataupun tidak disengaja.

Solusinya ??? Ubah "sedikit" Trailernya



  Untuk menghindari spoiler pihak Marvel memiliki cara yang cukup unik yaitu meng-edit sedemikian rupa dengan cara menambahkan/mengurangi detail dalam trailer yang mereka buat. Yang paling jelas menurut saya (karena saya tidak terlalu serius dalam melihat trailer XD) adalah pada film Thor : Ragnarok dimana Thor memiliki 2 mata di trailer tetapi di film hanya memiliki 1 mata.

  Memang hal ini terkesan "menipu", tapi tetap saja usaha ini patut diberi apresiasi.

Ingin Thanos Menang



  Entah mengapa sampai sekarang saya ingin ending Infinity War berakhir dengan Thanos memiliki semua Infinity Stones dan menghancurkan 1/2 alam semesta karena aksi Thanos sudah "kelewat" ditunggu selama 10 tahun ini!!!, jadi awas saja jika Thanos harus berakhir konyol seperti kebanyakan villian MCU pada umunya.

  Thanos sendiri merupakan salah satu musuh "terkuat" dalam dunia Marvel dan berani menghancurkan 1/2 alam semesta demi membuktikan C-I-N-T-A pada Mistress Death, sedangkan dalam MCU motif Thanos adalah "menyeimbangkan alam semesta" karena dalam MCU tidak ada Mistress Death. Russo Brothers sendiri mengatakan Infinity War akan membuat kita bersimpati dengan Thanos, benarkah demikian ???

  Hal lainnya yang cukup menarik adalah awalnya Infinity War akan dibagi menjadi 2 bagian (part 1 dan part 2) tetapi pada akhirnya dibuat menjadi 1 film saja dengan durasi 149 menit (jadi saya tidak akan kaget jika nanti Infinity War berakhir menggantung) dan menyisakan Avenger 4 yang sampai saat ini belum memiliki judul resmi karena berpotensi memberi spoiler besar tentang akhir Infinity War (berarti memang secara tidak langsung Avengers 4 = Infinity War part 2).

Dimana Hawkeye ???



  Satu hal yang menjadi misteri dari semua promosi Infinity War adalah absennya Clint Barton a.k.a Hawkeye, apakah hal ini berarti sesuatu yang buruk terjadi pada dirinya ???

  Russo Brothers sendiri mengatakan jika peran Hawkeye dan Ant-man cukup kecil dalam film ini tetapi akan berperan besar dalam Avengers 4. Bocoran foto set Avegners 4 sendiri memperlihatkan Hawkeye dengan kostum baru yang fans kenali sebagai Ronin, identitas lain dari Clint Barton.

Judul Avengers 4 Yang Masih "Rahasia"



  Set foto Avengers 4 memperlihatkan hal yang sangat aneh yaitu Steve Roger dengan kostum lamanya, apakah ini berarti MCU akan memperkenalkan konsep Time Travel / Alternate Universe ???

  Di tengah perdebatan yang masih hangat, Russo Brothers mengatakan jika Avegner 4 akan memiliki kaitan dengan teknologi B.A.R.F (baca : rekontruksi ingatan) Tony Stark yang pernah muncul di Civil War.

  Tapi mengapa ada Ant-man pada foto di atas ????

Drama sensor di WKWKWK Land



  Beberapa hari yang lalu Netizen wkwkwk land (baca : Indonesia) dikejutkan dengan postingan lembaga sensor film (LSF) yang memberitahu jika proses sensor Infinity War sudah selesai dan film ini berdurasi 149 menit, hal ini menjadi aneh karena sudah lama situs luar seperti IMDB memberitakan jika film Infinity War akan berdurasi 156 menit!!!

  Wow wow wow, apa ini berarti LSF menyensor 7 menit adegan dari film terpenting tahun ini ??? apakah wajar jika sekarang kita berdemo sambil membawa obor dan garpu rumput di depan kantor LSF ???

  atau tidak, karena ternyata ini semua adalah "miskomunikasi" semata karena durasi asli dari film ini memang 149 menit, pihak luar sendiri ternyata bisa terkena "info palsu" (sekarang sih sudah diperbaiki).

  Yah tidak jadi demo deh.........

  Atau tidak, bagaimana jika LSF melakukan "sensor" ala Film Deadpool dimana mereka men-zoom beberapa adegan kekerasan yang terdapat dalam film Deadpool meskipun film ini sendiri sudah memiliki rating Dewasa (Infinity War sendiri memiliki rating 13+) ???

  Fiuh, beres juga tulisan panjang ini. Sebenarnya tulisan ini bisa saya bagi menjadi 2-3 bagian sih, sayangnya saya bukan seorang "pengabdi clickbait" (baca : penulis dengan judul "sampah") XD.


==========================================================

==========================================================

Bonus


  Apapun yang terjadi, makhluk ungu ini dipastikan akan menguasai internet untuk minggu depan, bersiaplah untuk menghadapi makhluk terkuat yang berasal dari...........
................................
................................
................................

Bikini Bottom



(O yeah.....)


No comments:

Post a Comment