Just A review From me: [MOVIE] The Lego Batman Movie

Sunday, February 12, 2017

[MOVIE] The Lego Batman Movie




Prolog

  Batman adalah salah satu superhero yang paling terkenal di dunia, sayangnya tahun lalu dia kurang bersinar dan mendapat banyak kritik untuk kemunculannya dalam 2 film yaitu BVS (Batman V Superman) dan SuicideSquad. Bisa dibilang 2016 bukanlah tahun yang tepat bagi Batman.

  Dan sekarang, munculah Batman dalam bentuk yang cukup mengejutkan yaitu Lego!!!. Batman (dalam bentuk Lego) sendiri pernah muncul di TheLego Movie pada tahun 2014, film ini sendiri adalah spin off dari The Lego Movie (karena masih memakai dunia yang sama).

  Dan yang lebih mengejutkan lagi : Film ini bagus!!!!


Story

  Kota Gotham diserang oleh berbagai supervillain yang dipimpin oleh The Joker, tapi untungnya Batman mampu menyelamatkan kota dengan penuh GAYA. Dan disini The Joker memiliki rencana baru yaitu......

  Menyerahkan diri agar dipenjara di Arkham Asylum.

  Merasa ada yang tidak beres, Batman mencoba mencari cara alternatif untuk mengurung Joker di dimensi lain (The Phantom Zone), tapi untuk melakukan hal tersebut Batman harus mencuri sebuah benda dari musuh kebuyutannya yaitu Superman!!!!.

  dan tanpa sepengetahuan Batman, itu semua sudah menjadi bagian dari rencana The Joker.

  Apakah yang akan terjadi selanjutnya ??? bisakah Batman mencuri benda dari rumah Superman ?????

  Oh ya, jangan lupa kalau film ini dibuat untuk pasar anak-anak, jadi meskipun ceritanya terdengar serius sebenarnya film ini sangat FUN.

  Apalagi Batman disini akan banyak menyindir tentang beberapa hal yang terjadi di dunia nyata, termasuk dirinya SENDIRI (wow mau meniru Deadpool rupanya XD ). bahkan Batman sempat menyindir salah satu Superhero dari kubu sebelah XD.


Characters

Batman (Will Arnett)


  Superhero dengan kemampuan paling tidak adil sepanjang sejarah : UANG, dan disini dia memiliki banyak 'mainan' yang dia gunakan untuk menumpas kejahatan, apalagi dalam dunia lego Batman adalah seorang builder (bisa membuat sesuatu dari blok Lego). Nantinya dia harus mencuri projektor Phantom Zone yang berada di Fortress Of Solitude milik Superman, berhasilkah Batman ????

  meskipun hidupnya terlihat sempurna, Batman memiliki satu kelemahan yaitu Ular Badut tidak memiliki orang untuk berbagi. Dan hal itu membuat dia menjadi egois dalam menjalankan setiap aksinya.

  Dan melalui film ini Batman akan menemukan orang-orang yang nantinya akan menjadi sangat berarti bagi hidupnya (Ih So Sweet sekali XD).


The Joker (Zach Galifianakis)


  Joker seharusnya adalah musuh kebuyutan Batman, tapi di sini Batman tidak mau mengakuinya sebagai musuh terbesarnya, dan hal ini membuat Joker BAPER.

  Demi membuat Batman mengakui dirinya, Joker berpura-pura tertangkap agar nantinya akan dikirim ke Phantom Zone, dan dia berencana untuk membebaskan para penjahat yang ada di sana.
dan jangan kaget jika wujud penjahat yang ada di Phantom Zone berasal dari dunia lain alias Franchise lain.

Dick Grayson (Michael Sera)


  Anak yatim piatu yang sangat terobsesi dengan Bruce Wayne dan ingin sekali diadopsi olehnya, dan akhirnya dia diadopsi secara tidak sengaja oleh Bruce Wayne.

  Ternyata Dick sangat berguna dalam rencana Batman untuk mencuri projektor Phantom Zone, dan nantinya dia akan menjadi sosok Sidekick yang bernama Robin.

Barbara Gordon (Rosario Dawson)


  Menjadi komisaris polisi menggantikan posisi ayahnya, dia merasa bahwa kota Gotham tidak membutuhkan Batman dan berniat melatih para penduduknya agar menjadi lebih waspada terhadap para kriminal. Sontak hal ini membuat Batman kesal kepadanya.

  Tapi dialah tokoh selain Batman yang curiga dengan aksi Joker yang menyerahkan diri kepada polisi. Dan nantinya dia akan membantu Batman dengan caranya sendiri ( + kostum yang dipinjamkan oleh Batman)


Conclusion

  Cerita solid tapi masih bisa mengundang banyak tawa, benar-benar aksi pembuka yang baik bagi Batman untuk Tahun ini.


My Score

85, Fun With Batman


temukan review lainnya di sini.

No comments:

Post a Comment