Just A review From me: [MOVIE] Teenage Mutant Ninja Turtles : Out Of The Shadow Review

Friday, June 3, 2016

[MOVIE] Teenage Mutant Ninja Turtles : Out Of The Shadow Review




Prolog

  Tahun 2014, sutradara Michael Bay me-reboot Teenage Mutant Ninja Turtles (TMNT atau Kura kura Ninja) dengan gayanya yang khas (ledakan,perempuan,adegan slow motion,dll), untuk reviewnya bisa dibaca di sini.




  Respon publik-pun beragam, ada yang senang karena reboot kali ini cocok/realistis, tapi banyak juga yang tidak suka karena selain gaya sutradara yang tidak berubah, desain para Turtles juga terlihat 'aneh', tapi hal itu tidak menyurutkan Michael bay untuk membuat sekuelnya.

  Dan saya harus jujur, sekuelnya menarik, tapi tetap saja ada kekurangan di sana sini.

  Sebelum memulai review, mari melihat perubahan para Turtles di layar lebar.


Old VS New Turtles


  pada masanya, TMNT adalah ikon anak-anak, banyak sekali produk yang dihasilkan dari franchise yang satu ini, tapi debut mereka di layar lebar baru dimulai pada tahun 1991 dan memiliki 2 sekuel dan satu film animasi di tahun 2007.

  para Turtles di tahun 90an terlihat sangat ceria dengan kostum buatan dengan minim special effect, terlihat cukup mirip dengan versi aslinya. Dengan cerita yang standar dan mudah dimengerti maka jangan heran kalau film ini memiliki banyak fans.


  Tapi........, jika kalian menonton ulang film ini di jaman sekarang maka akan terlihat bahwa film ini norak dan pastinya tidak akan cocok dengan selera generasi sekarang yang tergila-gila dengan special effect.

  satu hal yang menarik dari Turtles jadul ini adalah adegan pertarungannya yang sering dibuat menjadi komedi, para Turtles sendiri terlihat jarang menggunakan senjata andalan mereka masing-masing dan memilih menggunakan barang yang ada disekitar mereka. Ternyata ada alasan di balik hal tersebut.

  Ternyata itu semua karena tuntutan para orangtua di masa itu yang tidak ingin sosok Turtles memiliki unsur kekerasan dan merusak image mereka di mata anak-anak!!!!.

  dan kalian masih menganggap bahwa sensor di jaman sekarang itu lebay ???? (kalau di indonesia sih iya XD ).

  dan tahun 2014 para Turtles kembali dengan gaya baru, cukup realistis dengan banyak adegan action membuat film ini sukses. Hanya saja wujud para Turtles terlihat seperti laki-laki binaragawan yang dicat hijau XD.


  Ok , saatnya mereview film ini.


Story


  1 Tahun setelah kekalahan Shredder, para Turtles tetap melindungi para warga New York secara sembunyi-sembunyi. Semua jasa mereka saat melawan Shredder dilimpahkan kepada seseorang yang mobilnya hancur di TMNT pertama XD.

  Ancaman muncul saat Shredder berhasil kabur dan memiliki rencana baru dengan membuka portal menuju dunia lain, dan ternyata semua ini adalah rencana dari tokoh misterius.

  Ditambah lagi para Turtles memiliki 'Civil War' diantara mereka yang membuat mereka terpecah, bisakah mereka kembali bersatu dan menyelamatkan dunia ????

  cerita mungkin simpel, tapi porsi action para Turtles di sini tergolong banyak dan keren (meskipun terlihat membosankan).

  Dan siap-siap saja melihat kembali ciri khas Michael Bay dalam film ini

  dan jika kalian jeli, film ini memiliki easter egg berupa Bumblebee dari Transformer dan iklan serial TV Scream Queen (cukup logis karena dalam Scream Queen Michael Bay disebut sebagai sutradara terhebat sepanjang masa XD).

  Bagi saya, film ini FUN tapi tidak memorable


Characters


The Turtles


  Mereka tidak mengalami perubahan, tetap sama seperti yang kita kenal.

  'Civil War' terjadi saat Donatello menemukan ramuan yang bisa membuat mereka menjadi manusia. Leonardo meminta Donatello merahasiakan hal ini dari Turtles yang lain, sedangkan Michael Angelo (Mikey) menguping pembicaraan mereka dan berniat membuat ramuan itu dengan bantuan Raphael karena mereka sudah bosan hidup sembunyi-sembunyi dan ingin hidup normal layaknya manusia (padahal mereka kan memang bukan manusia XD).

  Jadi pilih team Leo-Donnie atau Mikey-Rap ??????


Shredder (Brian Tee)


  Musuh abadi para Turtles ini kembali dengan rencana baru. Untuk membuka portal dia membutuhkan 3 bagian yang tersebar di seluruh dunia, dan dia melakukan ini karena perintah seseorang.

  Untungnya kali ini penampilannya tidak seperti 'toko pedang berjalan' XD


April O'neil (Megan Fox)


  apa kalian harapkan dari Megan Fox dapat kalian temukan di film ini, untungnya di sini perannya tidak sebanyak film pertama.

  Adegan awal dia dalam mencari informasi cukup sexy loh :p



Casey Jones (Stephen Amell)



*Fans Serial TV Arrow pasti kenal sama dia

  polisi yang diskors karena membuat Shredder,Bebop,dan Rocksteady lolos, dan setelah itu dia melakukan investigasi sendiri untuk menemukan mereka. Dan hal itu akan mempertemukan dia dengan April dan para Turtles.

  Porsi dia di sini tidak cukup banyak sih, cukup disayangkan, bahkan topeng Hockeynya saja cuman dipakai 1x saja.


Bebop (Gary Anthony) and Rocksteady (Stephen Farrelly)


sebelum menjadi mutant : buronan bodoh,konyol, dan bekerja untuk orang lain

setelah menjadi Mutant : tetap bodoh,konyol, dan bekerja untuk Shredder



Krang (Brad Garret)


  Antagonis utama film ini, bekerjasama dengan Shredder agar bisa menguasai dunia dengan cara membawa senjata andalannya (Technodrome) dari dunia lain.


Conclusion

  Cukup menarik walau memiliki kekurangan (terutama action yang berlebihan), tapi jelas lebih baik ketimbnag seri pertamanya


My Score

75, Fun, but not memorable



temukan review film lainnya di sini

No comments:

Post a Comment